Mekanisme penyusunan visi, misi, tujuan dan sasaran program studi
Visi, misi, tujuan dan sasaran Program Studi Ilmu Keperawatan disusun sejalan dengan visi, misi, tujuan dan sasaran Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Pamentas. Visi, misi disusun melalui rapat program studi dan dilanjutkan pada rapat senat perguruan tinggi yang mana pada rapat tersebut juga dihadiri oleh Yayasan. Dalam proses penyusunannya, Program Studi terlebih dahulu mengumpulkan referensi dan informasi dari berbagai pihak seperti sitivas akademika, stakeholders, perguruan tinggi lain, dan mencermati perubahan ilmu kesehatan secara nasional dan global. Setelah informasi terkumpul, disusun draf visi, misi, tujuan dan sasaran program studi oleh satu tim.
Dalam penyusunannya berdasarkan kekuatan yang dimiliki oleh program studi dalam mewujudkan tri dharma perguruan tinggi serta kompetensi mata kuliah dan juga tidak melupakan ciri khas lemabaga maupun ciri khas program studi yang mana kesemuanya telah dituangkan ke dalam berbagai peraturan di lingkungan STIKes Pamentas. Visi, misi program studi ilmu keperawatan setiap lima tahun dilakukan peninjuan untuk menyesuaikan perkembangan ilmu pengetahuan teknologi.
Visi
Menjadi program studi keperawatan berkualitas pada tingkat nasional
Misi
a. Menyelenggarakan pendidikan keperawatan untuk menghasilkan sumber daya manusia yang professional.
b. Mengembangkan IPTEK melalui pengembangan sumber daya manusia.
c. Berperan serta dalam penyelesaian dan penanggulangan masalah perawatan kesehatan baik secara konseptual maupun operasional.
d. Mewujudkan terselenggaranya kegiatan penelitian dan pengabdian dibidang keperawatan.
Tujuan
a. Tujuan Umum
Menghasilkan lulusan Ilmu Keperawatan yang profesional terampil, mempunyai kemampuan intelektual, kesadaran sosial yang tinggi dan berwawasan baik nasional maupun global, serta memiliki sikap kepimimpinan dan integritas pribadi.
b. Tujuan Khusus
1) Melaksanakan pendidikan tenaga keperawatan yang professional melalui kemampuan akademik, keterampilan serta sikap etis dalam mengemban tugas dengan rasa tanggung jawab sebagai tenaga keperawatan.
2) Mengembangkan fungsi institusi sebagai peran serta masyarakat dalam pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
3) Mempertahankan mutu pendidikan pada taraf yang lebih tinggi melalui kerjasama dengan institusi lain khususnya institusi pelayanan kesehatan.
4) Mengembangkan institusi pendidikan keperawatan sebagai sumber informasi dalam pelayanan kesehatan.
5) Menghasilkan inovasi dibidang keperawatan.
6) Memiliki jaringan kerjasama kemitraan dibidang keperawatan dan kesehatan.
7) Meningkatkan mutu pelayanan kesehatan, khususnya pelayanan keperawatan.
Sasaran dan Strategi Pencapaiannya
Sasaran yang ditetapkan berdasar pada tujuan di atas:
Tujuan 1
Melahirkan tenaga edukatif, administratur, serta lulusan yang kompeten, profesional, dan bermartabat. Untuk mencapai tujuan tersebut, ditetapkan sasaran sebagai berikut:
1. Memiliki standar kurikulum berbasis kompetensi dengan memperhatikan kebutuhan,
2. Memiliki sistem perangkat pembelajaran sesuai kebutuhan,
3. Memiliki tenaga edukatif yang kompeten, serta
4. Memiliki tenaga administrasi yang profesional.
Tujuan 2
Menumbuh kembangkan tingkat keilmiahan program studi melalui pengembangan sumberdaya tenaga pengajar dengan melanjutkan studinya serta melakukan rekrutmen berdasarkan kebutuhan. Untuk mencapai tujuan tersebut, ditetapkan sasaran sebagai berikut:
1. Memiliki standarisasi suatu karya ilmiah,
2. Memiliki sistem kendali mutu keilmiahan,
3. Terwujudnya perilaku ilmiah di lingkungan program studi,
4. Pengajaran dilakukan oleh tenaga pengajar yang kompeten,
5. Merekrut tenaga pengajar berdasar analisis kebutuhan serta kompetensi yang disyaratkan,
6. Memberi dukungan penuh atas tenaga pengajar yang melanjutkan studinya.
Tujuan 3
Optimalisasi sarana dan prasarana yang dimiliki. Untuk mencapai tujuan tersebut, ditetapkan sasaran sebagai berikut:
1. Proses pengajaran terfasilitasi sesuai kebutuhan, dan
2. Data program studi ter up date secara terus menerus.
Tujuan 4
Terbentuknya forum-forum komunikasi antar dosen, antara dosen dan mahasiswa, antar mahasiswa, serta forum komunikasi denga para stakeholder. Untuk mencapai tujuan tersebut, ditetapkan sasaran sebagai berikut:
1. Memiliki sumber/jaringan informasi yang luas dan terkini dan
2. Atmosfir akademik, terwujud
Tujuan 5
Terbentuknya klinik-klinik bisnis. Untuk mencapai tujuan tersebut, ditetapkan sasaran sebagai berikut:
1. Memiliki tempat pelatihan dosen dan mahasiswa, di bidang keperawatan serta
2. Menjadi salah satu sumber penghasilan program studi.